Beberapa mobil keluaran terbaru saat ini sudah dilengkapi dengan beberapa fitur digital yang terintegrasi ke beberapa bagian komponen. Namun, fitur digital ini bisa saja tiba-tiba rusak jika tidak dirawat. Lalu, bagaimana cara merawat fitur digital mobil? Berikut beberapa tips yang perlu dilakukan oleh pemilik mobil.
Baca juga: 3 Fitur Penting Mobil Saat Berada Di Tanjakan
Baca juga: Mengenal 2 Jenis Mobil Transmisi Otomatis
1. Panaskan mesin mobil
Hal yang sebenarnya sudah menjadi kebiasaan dari pemilik mobil setiap harinya. Namun, hal kadang-kadang tidak dilakukan, terutama ketika mobil jarang digunakan untuk beraktivitas. Meskipun begitu, memanaskan mesin mobil setiap pagi dalam kondisi apa pun tetap wajib dilakukan.
Cara ini akan membuat performa aki mobil menjadi stabil sehingga komponen-komponen yang terkait dengna klistrikan mobil serta terhubung dengan fitur-fitur digital bisa berjalan dengan baik pula.
2. Cek bagian indikator
Indikator mobil yang terdiri dari suhu mesin, tekanan oli, kualitas Aki, hingga sistem ABS biasanya akan terhubung dengan beberapa penggerak digital yang dipasangkan pada bagian mobil. Jika kondisi indikator bekerja sesuai ketentuannya ketika mobil dipanaskan maka bisa dipastikan fitur-fitur digital mobil tetap berfungsi dengan baik.
Sebaliknya, jika tak bekerja dengan baik, maka sebagai pemilik mobil kamu wajib untuk melakukan pemeriksaan lebih lanjut di bengkel mobil.
3. Faktor pendukung lainnya
Hal berikutnya yang wajib dilakukan adalah memeriksa kondisi ruang mesin dan beberapa pendukung komponennya. Dimulai dari memeriksa volume dan kondisi oli, air radiator, air wiper, hingga minyak rem. Cara ini memastikan agar fitu digital mobil akan terlihat jelas pada bagian indikator mobil.
Terakhir, cara merawat fitur digital mobil tentu saja dengan rutin melakukan perawatan berkala sesuai dengan ketentuan yang sudah diberikan oleh pabrikan mobil.
Baca juga: Ini Solusi Jika Alarm Mobil Rusak dan Berbunyi Tanpa Henti
Baca juga: 3 Cara Mudah Mengendalikan Mobil Ketika Bahan Bakar Mulai Habis
Informasi Tepat, Urusan Mobil Jadi Cepat langsung ditemukan di situs dan aplikasi Carsworld yang tersedia gratis bagi pengguna Android dan iOS.